Kamis, 10 Maret 2011

ROADSHOW PEMBERDAYAAN TELEMATIKA DI SMKN MEWAH (MEPET SAWAH) !

Pada kegiatan roadshow pemberdayaan telematika yang keenam yang diselenggarakan berkat kerjasama yang baik dan apik antara Pemerintah Provinsi Banten, yang dalam hal ini Dishubkominfo dengan Komunitas Programmer Banten, Forum Relawan Telematika (FORMAT) Banten, pada hari rabu, tanggal 4 maret 2011, yang lalu, ada kejadian yang sangat lucu dan tidak akan pernah terlupakan, kami, yaitu, saya, Wahyu Priatna,SH, Kasi Pemberdayaan telematika dan SIM, dan Kabid PATPTI Dishubkominfo Provinsi Banten, Bapak Dwi Yudo Siswanto,S.Kom,MMSI,berangkat dari kantor sekitar pukul 8.30 pagi via tol jakarta-merak, dengan sumsi waktu 3/4 jam akan sampai di tempat tujuan,sesampai di perumahan mewah citra, berdasarkan petunjuk sms dari tim advanched, katanya di SMAN I Panongan, kami tanya ke penduduk lokal\, dimana sekolah SMAN I Panongan?, mereka memberikan petunjuk jalan lurus ketemu porta belok kiri, dari sini terus belok kanan, lurus, belok kiri lagi, terus ketemu kanto kecamatan panongan, puskesman panongan, dan memang kami berhasil sampai di tempat tujuan, SMAN I Panongan, bangunan yang sederhana dipingi jalan arteri, terus saya turun, tanya ke penjaga sekolah, " apakah di SMAN ini ada kegiatan roadshow pemberdayaan telematika?", jawabnya, "tidak ada, pak?, kemudian kami langsung kontak ke tim  advanched yang sudah duluan, lalu kata dia, buka di SMAN I Panongan, tetapi SMKN I Panongan Kab.Tangerang, terus kami balik arah, ternyata kami nyasar sampai 17 km, menutu arah ke Legok.

Singkat cerita, tim advanched menyarakankan kami untuk menunggu di kantor Polksek Panongan, setelah berisitirahat sejenak di warung penduk setempat, sekitar satu jam kemudian, datanglah sebuah mobil avanca warna coiklat ketuaan, datang dan menghampiri, ternyata mereka adalah tim advanched yang akan menuntun kami ke lokasi roadshow pemberdayaan telematika di SMKN I Panongan Kabupaten Tangerang, itulah sekelumit cerita kami yang tidak akan pernah kami lupakan dalam sejarah hidup.


Tampak dalam gambar yang duduk di sedang memegang mic adalah kabid PATPTI, didampingi di tengah, Kasi Pemberdayaan Telematika dan SIM, dan paling ujung adalah narasumber, Ir. Sisyanto Ruchsjam, pada acara roadshow pemberdayaan telematika bagi 25 SMA/SMKN/MA se Kabupaten Tangerang, yang dipusatkan di SMKN I Panongan Kab.Tangerang, peserta yang datang berjumlah 75 orang siswa dan guru TIK masing-masing sekolah, turut hadir Kepala Sekolah SMKN I Panongan Kab.Tangerang, Bapak Jamas, dan Guru TIK, Mulyadi, para peserta roadshow dibekali dengan materi internet sehat, pembuatan blog dan instalasi linux banten oleh para nara sumber,Ir. Sisyanto Ruchsjam dan Ir. Asep Muchsin.


Disamping peserta roadshow, tampak hadi komunitas blogger benteng Tangerang dan Komunitas Blogger Topi bambu Tangerang, ikut memeriahkan pada acara tersebut, dalam acara itu mereka membagi pengalaman tentgang komunitasnya masing-masing dihadapan para peserta roadshow pemberdayaan telematika, mereka salut dan takjub dengan apa yang telah diperbuat Pemerintah provinsi Banten, mereka bangga dan haru  ternyata pemerintah provinsi banten, betul-betul melaksanakan pembangunan informasi dan komunikasi pada masyarakatnya, mau melibatkan komunitas blogger sebagai stakeholder, dan ini merupakan bukti nyata bahwa pembangunan itu tidak hanya sekedar pada serapan anggaran atau serapan kegiatan, tetapi lebih daripada itu sudah menjurus kepada society emporing, bravo Dishubkominfo Provinsi Banten, bravo komunitas blogger banten, bravo forum relawan telematika banten.



Inilah wajah penasehat komunitas blogger topi bambu tangerang, sdr. Arief, sedang membagi pengalamannya dengan para peserta roadshow pemberdayaan telematika, dia menekankan dan mengingatkan pemerintah provinsi banten agar untuk tahun kedepan, kegiatan semacam ini terus dilanjutkan (suistainable) dan lebih ditingkatkan dan diperluas kawasannya, begitu titipan ini disampaikan beliau kepada jajaran pejabat Dishubkominfo provinsi banten yang hadir di acara tersebut.


Beginilah wajah tunas-tunas bangsa, calon-calon pemimpin masa depan bangsa ini sedang serius dan sungguh-sungguh ingin memperoleh ilmu dan pengetahuan tentang materi yang diberika pada narasumber roadshow pemberdayaan telematika, coba bayangkan, apa yang terjadi bilamana tunas-tunas bangsa ini kering ilmu dan pengetahuan dan merem telematika, untuk itulah sudah menjadi tugas kami, Dishubkominfo provinsi banten, yang dibantu oleh forum relawan telematika, atas dasar kepedulian dan kesamaan persepsi, maka berangkatlah kita memelekan telematika demi kemajuan daerah banten di tahun 2017, amiin.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Walgreens Printable Coupons